Karyawan mengeset standar mereka sendiri, karena pimpinan tidak menentukan standar untuk mereka

101 Kesalahan Konsepsi - Pengembangan dan Implementasi Sistem Manajemen Mutu Standar Internasional ISO 9001

Poin 83 : "
Karyawan mengeset standar mereka sendiri, karena pimpinan tidak menentukan standar untuk mereka"

"Jika orang menghormati seseorang sebagai individu, mereka mengaguminya. Jika mereka menghormatinya sebagai sahabat, mereka mengasihinya. Jika mereka menghormatinya sebagai pemimpin, mereka mengikutinya"

     Kalau pimpinan tidak menetapkan standar, maka karyawan akan menetapkan standar untuk mereka sendiri yang biasanya akan lebih rendah dari yang seharusnya bisa mereka capai. 
     Dalam hal sasaran mutu bila tidak ada penetapan sasaran dari atasan maka karyawan menetapkan sasarannya sendiri maka biasanya mereka menetapkan yang paling mudah dicapai. Kalau atasan menerima hasil kerja yang rendah maka karyawan akan bekerja dan menghasilkan output dengan persyaratan yang bisa diterima oleh atasan. Karena itu atasan harus mengambil alih kendali. Keterlibatan bawahan memang seharusnya diaktifkan tetapi untuk menentukan arah dan nilai hasil kerja serta persyaratan yang harus dipenuhi tetap ada di tangan atasan. Aplikasi prinsip ini seharusnya dilakukan saat mengembangkan sistem manajemen mutu dan dalam perencanaan kerja operasional ketika menentukan sasaran-sasaran yang ingin dicapai serta dalam pengembangan budaya perusahaan.
     Bila kebiasaan memberikan toleransi overdosis tidak diinginkan menjadi budaya perusahaan maka pimpinan harus mengambil sikap menentukan sejak awal. Jangan terlambat. Karena kalau nasi sudah jadi bubur tidak bisa dikembalikan menjadi nasi lagi.

Sumber : Buku "101 Kesalahan Konsepsi - Pengembangan dan Implementasi Sistem Manajemen Mutu Standar Internasional ISO 9001" By WIlly Susilo


Info Training ISO 9001, 14001 dan 45001 kunjungi website : www.multikompetensi.com

info training : Training ISO 9001
Share this article :
+
Previous
Next Post »
0 Komentar untuk "Karyawan mengeset standar mereka sendiri, karena pimpinan tidak menentukan standar untuk mereka"